BATAM – Laznas DT Peduli Kepri kembali bersinergi dengan Masjid Al Afdhol di bawah pengelolaan Grand Batam Mall dalam aksi berbagi kebaikan kepada warga Pulau Temoyong, Kecamatan Bulang, Kota Batam, pada 6 November 2024.

Dalam kegiatan kali ini, DT Peduli Kepri bersama Masjid Al Afdhol Grand Batam Mall menyalurkan dana infak dari jamaah masjid kepada penerima manfaat di Pulau Temoyong, meliputi warga lanjut usia, janda, dan masyarakat kurang mampu. Sebanyak 60 kepala keluarga menerima bantuan tersebut.

Perjalanan menuju Pulau Temoyong dimulai dari Pelabuhan Rakyat Kampung Tanjung Gundap, Tembesi, dan ditempuh dalam waktu 40 menit. Tim DT Peduli dan manajemen Grand Batam Mall yang berjumlah delapan orang menempuh perjalanan dalam suasana gerimis. Karena kapal sarat muatan, perjalanan berlangsung dengan kecepatan yang lebih lambat.

“Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas perhatian dan kebaikan yang diberikan kepada kami di pulau ini. Semoga menjadi amal kebaikan yang diberkahi, aamiin ya rabbal’alamin,” ungkap Pak Kecop, tokoh masyarakat Pulau Temoyong.

Ungkapan terima kasih juga disampaikan oleh Bapak Tugiman, Ketua Rombongan dari Manajemen Grand Batam Mall, yang mengapresiasi fasilitas dan bantuan dalam penyaluran sembako kepada warga kurang mampu di pulau sekitar Batam.

“Semoga DT Peduli dapat terus memberikan yang terbaik dalam penyaluran bantuan kepada masyarakat, khususnya warga pulau di Provinsi Kepri,” ujar Pak Umar selaku pendamping warga pulau.

(Anang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like

Unanim advertis1 haltere loud onetrod trigly style sulky

Zuithin spread beside the ouch sulky and this wonderfully and as the…

Iskandarsyah Tekankan Pentingnya Kepastian Hidup Lewat SK PPPK

KARIMUN – Bupati Karimun, Iskandarsyah memastikan bahwa penyerahan Surat Keputusan (SK) bagi…

New campaign wants you to raise funds for abuse victims by ditching the razor

Intro text we refine our methods of responsive web design, we’ve increasingly…

Jeju Air Resmi Beroperasi di Hang Nadim, Cek Jadwal Penerbangan Batam – Korea Selatan – Batam

BATAMHEADLINE – Jeju Air, maskapai asal Korea Selatan, kini mulai beroperasi di…